Srikandi PPP Pamekasan Resmi Dikukuhkan

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Wanita Persatuan Pembangunan (WPP) Pamekasan, secara resmi dikukuhkan bersamaan dengan mmomentum Harlah Ke-48 PPP di Auditorium Hotel Cahaya Berlian, Jl Raya Panglegur, Rabu (6/1/2021).

Pengukuhan para srikandi partai politik (parpol) berlogo Ka’bah, dilakukan langsung oleh Pimpinan Wilayah WPP Provinsi Jawa Timur, Ririn Mu’tamiroh Kholil dan disaksikan para petinggi parpol dari unsur DPC hingga PAC PPP Pamekasan.

“Bersamaan dengan momentum Harlah Ke-48 ini, kami juga mengukuhkan DPC WPP Pamekasan yang dilakukan langsung oleh DPW WPP Jatim, sebagai bagian dari rangkaian beragam program yang sudah kita agendakan,” kata Ketua DPC PPP Pamekasan, Halili Yasin.

Selain pengukuhan Srikandi PPP, para kader parpol juga disuguhi materi wawasan kepartaian sekaligus pendidikan politik yang disampaikan salah satu Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PPP, Ema Umiyyatul Chusnah. “Selain itu, para kader juga digembleng dengan wawasan kepartaian dan pendidikan politik,” ungkapnya.

“Kedepan harapan kami para perempuan juga memiliki peran penting dalam kencah politik tanah air, tidak terkecuali di kabupaten Pamekasan. Dan terpenting nantinya para pengurus WPP memiliki pengetahuan penting tentang politik, sekaligus memiliki mental memadai untuk politik lokal,” jelasnya.

Seperti diketahui, momentum puncak Harlah Ke-48 PPP, ditandai dengan pemotongan tumpeng sekaligus pembacaan istighasah yang dihadiri sejumlah petinggi parpol yang digelar di Kantor DPC PPP Pamekasan, Jl Bonorogo 92, Pademawu, Selasa (5/1/2021) kemarin.

Beragam rangkaian agenda lainnya juga akan dilakukan hingga lima hari kedepan secara maraton, dimulai dari kegiatan safari politik dan silaturrahmi bersama PD Muhammadiyah dan PC Serikat Islam Pamekasan, Kamis (7/1/2021) besok.

Termasuk juga proses pengukuhan dan Pelantikan Srikandi PPP Pamekasan, Rabu (6/1/2021) besok. Santunan anak yatim, Jum’at (8/1/2021) lusa, serta sunatan massal dan pengobatan gratis, Sabtu (9/1/2021) mendatang.

Beritajatim

About the Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like these