Pengurus DPC PPP Kabupaten Lumajang Resmi Dilantik

Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Lumajang masa bakti 2021-2026 resmi dilantik. Pelantikan tersebut berlangsung di Warung Istana Kuliner, Minggu (20/2/2022).

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Provinsi Jawa Timur Hj Mundjidah Wahab mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan DPC PPP Kabupaten Lumajang.

Dalam sambutannya, Mundjidah juga menyampaikan, bahwa dalam moment pelantikan itu, hendaknya agar para kader dapat bekerja keras dalam perolehan kursi pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

“Jadi dari perolehan kursi yang saat ini hanya ada 6 kursi di DPRD , kedepannya ada peningkatan yaitu hingga memperoleh kursi sebanyak banyaknya,” ucapnya.

Ia menjelaskan, kedepan PPP akan mendorong kadernya untuk terus bergerak dan terus bangkit serta berjuang bersama rakyat.

“Tentu saja dengan melihat struktur yang ada di partai, peluang kita untuk meraih simpatisan dari masyarakat itu sangat besar,” tambahnya.

Dirinya pun berharap, dengan adanya pelantikan tersebut, akan semakin memperjelas terkait pembagian fungsi kepartaian di semua bidang.

“Artinya semua bidang diisi untuk memaksimalkan fungsi yang ada, dan tentu saja bagaimana program itu bisa terwujud apabila fungsi dan kinerja dapat dimaksimalkan,” pungkasnya.

Gempurnews

About the Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like these